Program Menghitung Luas Belah Ketupat Di Ruby

Hallo sobat kopi coding, kita akan mempelajari bagaimana cara membuat program menghitung luas belah ketupat di bahasa pemograman ruby. Belah ketupat sebuah bangun datar yang menyerupai ketupat yang biasanya ada di hari lebaran lohh, belah ketupat dibentuk dari empat rusuk sama panjang dan mempunyai dua sudut yang sama besar (bukan siku-siku). Belah ketupat mempunyai rumus untuk menghitung luas yaitu L = 1/2 * d1 * d2. Yuk langsung aja kita buat programnya..

Program Menghitung Luas Belah Ketupat Di Ruby
Program Menghitung Luas Belah Ketupat Di Ruby

Source Code:

puts
puts "============================="
puts "Menghitung Luas Belah Ketupat"
puts "============================="
puts
printf "Masukkan diagonal 1: "
d1 = gets.to_i
printf "Masukkan diagonal 2: "
d2 = gets.to_i
luas = d1*d2/2
puts
puts "Luas Belah Ketupat adalah "+luas.to_s
puts

Simpan source code dengan nama file belahketupat.rb, tetapi sesuaikan aja dengan nama file yang dinginkan dan jangan lupa harus berektensi .rb

Cara compile source code:

$ ruby belahketupat.rb

berikut hasil compilenya:

Gambar hasil program menghitung luas belah ketupat di ruby
Gambar hasil program menghitung luas belah ketupat di ruby

Dari hasil yang diperoleh dari program ketika kita input diagonal 1 dengan 10 dan diagonal 2 dengan 20 maka akan menghasilkan output 100. Sekian tutorial cara membuat program menghitung luas belah ketupat menggunakan bahasa pemograman Ruby, semoga bermanfaat

Happy Coding 🙂

Share Post:

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *