Java

Program Menampilkan Tanggal Dan Waktu Dengan Java

Program Menampilkan Tanggal dan Waktu Dengan Java – Hallo sobat kopi coding, pada postingan kali ini kita akan mempelajari bagaimana cara membuat program menampilkan tanggal dan waktu sekarang diantaranya tahun, bulan, hari, jam, menit dan detik di bahasa pemograman Java.

Pada program ini, menggunakan kalender gregorian atau kalender masehi

Yuk langsung saja kita lihat source code dan penjelasan program menampilkan tanggal dan waktu di bahasa pemograman Java.

Program Menampilkan Tanggal Dan Waktu Dengan Java

Source Code :

import java.util.*;

class TanggalWaktu {
  public static void main(String[] args){
    int detik, menit, jam, hari, bulan, tahun;
    GregorianCalendar date = new GregorianCalendar();
    String namabulan[] = {"Januari", "Februari", "Maret", "April", "Mei", "Juni", "Juli", "Agustus", "September", "Oktober", "November", "Desember"};

    detik = date.get(Calendar.SECOND);
    menit = date.get(Calendar.MINUTE);
    jam =  date.get(Calendar.HOUR_OF_DAY);
    hari = date.get(Calendar.DAY_OF_MONTH);
    bulan = date.get(Calendar.MONTH);
    tahun = date.get(Calendar.YEAR);

    System.out.println("Tanggal sekarang: "+hari+" "+namabulan[bulan]+" "+tahun);
    System.out.println("Waktu sekarang: "+jam+":"+menit+":"+detik);
  }
}

 

Simpan source code dengan nama TanggalWaktu.java, tetapi sesuaikan aja dengan nama file yang dinginkan dan jangan lupa harus berektensi .java

Penjelasan :

Berikut adalah penjelasan source code programnya :

  • Baris 3 : membuat class dengan nama TanggalWaktu.
  • Baris 5 : mendeklarasikan variable tahun, bulan, hari, jam, menit dan detik yang bertipe integer.
  • Baris 6 : mendeklarasi variable date yang bertipe Gregorian.
  • Baris 7 : mendeklarasikan variable namabulan yang bertipe string array untuk mengkonversi variable bulan ke bentuk nama dari sebuah bulan.
  • Baris 9 : memasukkan nilai detik kedalam variable detik yang diambil dari fungsi gregorian.
  • Baris 10 : memasukkan nilai menit kedalam variable menit yang diambil dari fungsi gregorian.
  • Baris 11 : memasukkan nilai jam kedalam variable jam yang diambil dari fungsi gregorian.
  • Baris 12 : memasukkan nilai hari kedalam variable hari yang diambil dari fungsi gregorian.
  • Baris 13 : memasukkan nilai bulan kedalam variable bulan yang diambil dari fungsi gregorian.
  • Baris 14 : memasukkan nilai tahun kedalam variable tahun yang diambil dari fungsi gregorian.
  • Baris 16 – 17 : menampilkan hasil dari tanggal dan waktu sekarang.

Compile & Run :

Berikut adalah cara meng-compile source code Java secara manual:

$ javac TanggalWaktu.java
$ java TanggalWaktu

berikut gambar hasil compile dan run source code programnya:

Gambar hasil program menampilkan waktu dan tanggal bahasa java

Contoh Inputan

Tidak ada inputan dari user.

Contoh Keluaran :

Tanggal sekarang: 16 Februari 2019
Waktu sekarang: 12:12:18

Kesimpulan :

Dari hasil program, source code program menampilkan tanggal dan waktu tersebut berhasil dapat dijalankan tanpa ada error dan menampilkan hasil tanggal dan waktu pada sekarang ini.

Sekian tutorial cara membuat program untuk menampilkan tanggal dan waktu di bahasa pemograman Java, semoga bermanfaat

Happy Coding 🙂

Share Post:
Ari Bambang Kurniawan

Media belajar Bahasa Pemograman Indonesia yang gratis dan lengkap dengan konten yang mudah dipahami. "Everybody in this country should learn to program a computer, because it teaches you how to think" - Steve Jobs